Hukuman Mati bagi Pengedar Narkoba

Hukuman Mati Bagi Pengedar Narkoba

Hasil gambar untuk hukuman mati

Hukuman mati terhadap bandar dan pengedar narkotika di Indonesia, rupanya tidak membuat terpidana jera. Hal itu diungkapkan Kombes Pol Sundari, Direktur Pengawasan Tahanan Barang Bukti dan Aset Deputi Bidang Pemberantasan BNN. Ia mengaku, hal itu disebabkan oleh eksekusi terhadap terpidana mati mati di Indonesia sangat lambat. Badan Narkotika Nasional, katanya, ingin eksekusi segera dilakukan. Namun, sistem hukum yang terdapat di Indonesia, yang mebuat tim eksekutor lambat untuk menjalankan tugasnya. Bertitik tolak dari hal tersebut, hukuman mati bagi pengedar narkoba perlu dihilangkan.

Di dunia internasional, hukuman mati sudah mulai ditinggalkan. Meskipun demikian, dampak narkoba bagi masa depan generasi muda dan bangsa sangat besar. Jika hukuman mati bagi pengedar narkoba dihilangkan, saya kurang sependapat dengan alasan alasan berikut.

Pertama, jika hukuman mati dihilangkan, maka para pengedar tidak akan pernah merasa jera. Dengan adanya hukuman mati para pengedar pasti akan merasa takut akan hukuman tersebut. Hukuman tersebut dapat menurunkan angka pengguna narkoba di Indonesia.

Kedua, para pengedar narkoba dapat merusak generasi bangsa. Para pengedar tersebut memiliki modus yang sudah sering kita dengar, yaitu dengan cara memberi narkoba ke anak anak kecil secara gratis terlebih dahulu, jika anak tersebut lama lama menjadi ketagihan, maka pengeder tersebut menyuruh anak tersebut untuk membeli. Bagaimanapun caranya anak yang sudah ketagihan narkoba pasti akan melakukan tindakan kriminalitas seperti mencuri atau menarget temannya.

Ketiga, para pengedar sekarang lebih cerdik. Mereka mengemas narkoba dalam bentuk permen atau mencampurkannya dengan makanan dan minuman dengan motif yang menarik.

Keempat, narkoba menyebabkan angka kriminalitas meningkat. Hal ini disebabkan oleh rusaknya moral para penggunanya. Para pengguna narkoba tidak peduli dengan apa yang ia lakukan seperi mencuri, mencopet, dan menarget teman yang terpenting ia bisa mengonsumsi narkoba.

Mengingat dampak narkoba yang begitu besar, hukuman mati bagi bandar dan pengedar narkoba perlu ditingkatkan kembali. Dengan demikian, Indonesia sadar bahwa masalah narkoba adalah masalah yang besar. Mari nyatakan perang pada narkoba.
Hukuman Mati bagi Pengedar Narkoba Hukuman Mati bagi Pengedar Narkoba Reviewed by Unknown on 7:34 AM Rating: 5

No comments

About